Kesaksian Pupuk Biomon Daeng Tula Musim 2022 di Bontomanai

Menurut Daeng Tulo untuk musim ini hasil padinya memuaskan,  karena memiki hasil padi yang memuaskan. Kenapa tidak daun hidup terus sampai panen.  Berat padi melebihi berat rata-rata petani  pada umumnya.  

Dg Tula dengan  luas lahan sawah 10 are dengan menggunakan biomon mendapat 11,5 karung.  Tetangga yang tidak menggunakan biomon dengan luas lahan 18 are mendapatkan 8 karung saja.  

Menurut tukang pikul gabah saat dinaikkan dipundak, gabah biomon susah dinaikkan karena berat.  Hal ini terjadi karena padi biomon terisi penuh atau tidak hampa. 

Kekurangannya biomon pada musim ini yaitu pada saat awal pertumbuhan anakan banyak tetapi setelah memasuki masa generatif tiba-tiba batang menjadi kecil dan kelihatan kurus. 

 Menurut pormulator biomon, ini terjadi karena kelebihan unsur P dan K, tetapi kekurangan N. Hal ini karena saat peberian   pupuk urea sangat sedikit sekali yaitu hanya sekitar 0.5 kg - 1.0 kg urea per arenya.  Sedangkan NPK yang diberikan sekitar 1.5 kg per arenya.  Menurut pengakuannya pormulator biomon yang dipakai pada musim ini adalah biomon yang memiliki bakteri yang mampu mengikat unsur P dan K.  Akibatnya padi kelebihan unsur P dan K dan akhirnya padi jadi kurus kelihatan.  

Perlu diketahui bahwa pupuk biomon yang sebelumnya memiliki kemampuan untuk menyerap nitrogen bebas diudara,  sehingga wajar kalau kita menggunakan urea yang sedikit.  

Dari sinilah sehingga biomon itu dibagi menjadi 2 yaitu biomon yang mampu mengikat nitrogen dan biomon yang mampu mengikat pospor dan kalium. 

 Baca juga : 

Membuat perekat pupuk dan pestisida dari telur

Waspada serangan hama wereng coklat pada musim hujan 

Manfaat daun siri untuk mengatasi serangan hama pada tanaman kita 

Mengusir tikus dengan menggunakan cabai

Cara menyemprot padi dengan menggunakan NPK Mutiara 


Komentar

Postingan Populer