Cara Membuat Mikrorganime Lokal (Mol)

Mikrorganisme lokal adalah salah satu mikrorganisme yang bisa membantu petani dalam menyuburkan tanah pertanian mereka. Mol ini kalau digunakan secara baik maka akan efektif meningkatkan hasil pertanian sampai 40% persen hingga 100%.


                Sumber gb. www.google.com
Biaya pembuatan boleh dikata geratis. Karena kita membuatnya dengan menggunakan sisa-sisa organik yang ada disekitar kita. Mol berfungsi untuk menghancurkan organik dengan cepat dan mampu menyuburkan tanah secara efektif. Mol ini terdiri atas mikrorganisme kecil yang mengurai sisa-sisa daun atau renik yang ada dalam tanah. Juga mengaktifkan pupuk kimia yang tersimpan dalam tanah. Dengan demikian bisa menghemat penggunaan pupuk an organik.

Adapun cara pembuatannya adalah sebagai berikut:

Bahan dan Alat
  • Botol
  • Nasi Basi
  • Gula pasir
  • Air

Cara Pembuatannya.
  1. Siapkan botol bekas tersebut.
  2. Masukkan gula pasir 2 sendok makan.
  3. Masukkan Nasi Basi kira-kira 1 kepal (bisa juga dibasikan nasinya atau memanfaatkan nasi yang sudah basi). Nasi basi itu ditandai adanya jamur pada nasi tersebut.
  4. Masukkan air 
  5. Pastikan semua bahan itu tercampur merata.
  6. Diamkan beberapa hari Dan setiap 2 hari sekali botol digerak-gerakkan.
  7. Usahakan botol dalam terbuka supaya oksigen masuk dalam larutan. Karena bakteri itu sifatnya aerob.
  8. Kira-kira 7 hari kemudian akan menimbulkan bau cuka. Itu menandakan proses pembuatan mol berhasil.

Selamat mencoba
By. Amran

Komentar

Postingan Populer