Hasil Ternak Ikan

Materi 2. Pengolahan Hasil Ternak, oleh Amran, SP, M.Si

Ikan merupakan sumber gizi yang sangat dibutuhkan oleh tubuh.Jika dibanding dengan unggas dan hewan berkaki empat, maka ikan lebih mudah untuk didapat. Ikan terdiri atas ikan air tawar dan ikan air laut. Ada yang dibudidayakan dan ada yang tumbuh liar. Ketersediaan ikan sangat melimpah jadi kita tidak perlu kuatir akan kekurangan ikan. Yang perlu jadi perhatian adalah bagaimana cara mengolahnya sehingga bisa menghasilkan makanan sehat dan menyehatkan. Baca Juga: Pengolahan Hasil Ternak Materi 1

Ikan merupakan sumber lemak tak jenuh dan sumber protein hewani yang terbaik untuk kesehatan. Pada bagian perut terdapat omega 3. Ada asam eikosa-pentaenoat (EPA) dan asam dekosaheksaenoat (DHA). Kedua jenis asam ini berperanan untuk kekebalan tubuh, mencegah sel kanker, menurunkan kolestrol jahat (LDL) dan meningkatkan kolestrol yang baik (HDL), menyehatkan jantung, serta baik untuk perkembangan otak pada balita. 

Akan tetapi harus hati-hati beberapa jenis ikan apalagi sudah berusia 40 tahun ke atas. Hal ini ada kaitannya dengan kolestrol yang dikandungnya. Jadi harus dibatasi ketika mengkonsumsinya. Ikan yang kami maksud adalah kepiting, krang, udang dan cumi-cumi. 

Ikan bisa dikonsumsi secara langsung dan juga bisa diolah menjajadi produk seperti divermentasi dan non vermentasi. 

Segar

Ikan bakar, ikan goreng, masak seperti pallu kacci, pallu mara=makanan khas makassar, gulai, pepes dan lainnya. 

Vermentasi dan Non vermentasi

Vermentasi seperti kecap ikan dan terasi. Nonvermentasi seperti ebi, dendeng ikan, ikan asap, ikan asin, krupuk ikan, krupuk udang, petis, dan pindang ikan.  

 


Komentar

Postingan Populer