Peluang Usaha Ikan Bakar

Ikan bakar merupakan makanan favorit hampir semua masyarakat Indonesia. Mulai yang tinggal dipedesaan hingga perkotaan. Mulai dari masyarakat golongan bawah hingga kalangan atas. Semua doyang makan ikan bakar. Aroma asap ikan bakar memberikan ciri khas tersendiri. Apalagi ikan bakar ini diberi bumbu khusus. Bumbu akan meresap sampai dagingnya.
                     Gb. Flickr
Mengingat begitu banyaknya orang yang menyukai ikan bakar maka menjadi peluang untuk mengembangkan usaha ini. Penjual ikan bakar sangat kurang jika dibanding dengan yang mengkonsumsi. Berbagai macam jenis ikan yang tersedia tinggal kita memilih jenis ikan apa yang akan kita buat.

Salah satu ikan yang sangat baik untuk dijadikan ikan bakar adalah ikan banden. Ikan banden hidupnya diempang. Ikan banden termasuk ikan yang dipelihara dan memiliki rasa yang sangat sedap. Di Sulawesi Selatan memiliki ikan bakar yang terkenal adalah warung pangkep. Dikatakan warung pangkep karena menu yang disiapkan  adalah ikan banden. Sedangkan ikan banden banyak dipelihara dipangkep. Walaupun sebenarnya ada juga ditempat lain seperti Bone, Sinjai, Pinrang, Maros, dan lain-lain. Tetapi ikan yang terkenal berasal dari pangkep.

Warung pangkep juga menyiapkan menu pasangan ikan bakar sepersti sop saudara. Juga disiapkan nasi dengan sambel yang terdiri atas potongan tomat, kemangi, timun dan bumbu kacang. Dengan menambah cabai membuat air ingus keluar. Baca juga: Sambel-sambel untuk campuran ikan bakar


Komentar

Postingan Populer