Beras SPHP 5 Kg untuk siapa

Salah satu campur tangan  pemerintah dalam mengatasi kenaikan harga beras yang ssangat tinggi adalah meluncurkan program SPHP. SPHP adalah stabilisasi pasokan dan harga pasar. Harga beras ini jauh lebih rendah jika dibanding harga pasaran. Untuk beras 5 kg hanya berada pada kisaran Rp.50.000an sementara harga yg bukan SPHP sekitar Rp.60an. Baca Juga : Harga beras semakin naik membuat petani panik 

Beras SPHP berasnya murah tetapi sifatnya premium. Pembelian beras ini dibatasi 3 paket untuk setiap pembelian. Sebenarnya beras ini diperuntukkan untuk dikonsumsi atau salah satu bentuk operasi pasar oleh pemerintah melalui Badan Pangan Nasional (bapanas) dan bulog. 

Akan tetapi perlu diwaspadai karena kemungkinan ada saja orang yang tidak bertanggung jawab bisa memanfaatkan hal ini. Misalnya membeli dengan jumlah banyak kemudian dispekulasi untuk dijual ulang. Khusus Makassar misalnya harga beras dipasaran paling murah Rp.12.000 perliter. Kalau beras SPHP yang 5 kg diecer perliter bisa banyak untung. 

Mudah-mudahan masyarakat tidak berpikiran seperti itu. Karena kalau dilakukan oleh banyak orang sama artinya merugikan orang lain. Olehnya itu perlu adanya pengawasan yang ketat saat pembelian. Kalau perlu harus pakai kk supaya orang tidak membeli banyak dan berulang. 

Beras SPHP disalurkan di ritel-riter seperti indomart, alfamart dan lainnya. Diharapkan dengan keluarnya beras SPHP bisa menstabilkan harga beras yang kian melonjok. Apalagi menjelang puasa orang pasti berbondong-bondong beli beras untuk persiapan konsumsi dan zakat. 

Sepertinya untuk menurunkan harga beras yang non SPHP agak susah. Karena para pedagang juga sudah terlanjur membeli beras dipetani dengan harga mahal. Ketika diturunkan tentu akan membuat mereka rugi. Kecuali kalau pemerintah juga memberi kesempatan kepada juragan beras untuk ikut terlibat dalam menyalurkan beras SPHP tersebut.

Komentar

Postingan Populer