Ruang Lingkup Pengawasan Mutu Pangan

Amran, SP, MSi. Pangan yang kita konsumsi harus senantiasa diawasi dengan baik. Hal ini ada kaitannya produsen yaitu dunia industri.  Dimana dunia industri biasanya melalui proses yang panjang seperti proses produksi, pengolahan, dan pemasaran produk. Produk yang akan kita bahas adalah dibatasi pada produk pangan saja, seperti produk segar, bahan mentah dan produk olahan. 

Industri sangat penting untuk diawasi supaya hasil yang sampai kekonsumen memiliki produk bermutu sehingga kebutuhan pasar bisa terpenuhi.  Antara pengawasan mutu dan proses produksi harus menggunakan teknologi dan ilmu pengetahuan yang baik.  Industri yang modern harus juga dibarengi dengan ilmu pengetahuan dan teknologi yang lebih canggi juga. Makin maju masyarakat maka kebutuhan mereka akan pangan juga semakin variatif sehingga dalam hal ini juga dituntut jenis variasi produk dan variasi mutu. Disini juga diperlukan pengawasan mutu yang kuat supaya konsumen nantinya tidak dirugikan. 

Cakupan pengawasan mutu cukup luas sehingga perlu pemahaman yang jelas sehingga nantinya tidak terjadi kesalah pahaman. Pengawasan dimulai dari tingkat perusahaan sampai tingkat nasional dan bahkan internasional. Aspeknya juga meliputi kebijakan pemerintah, standarisasi, pengendalian, jaminan mutu, pembinaan mutu, perundang-undangan. Juga meliputi semua jenis produk pangan, serta segala cara dan tingkat berproduksi. 

Jenis produk meliputi produk dari usaha produksi primer (produk dari usaha sektor pertanian), sekunder (sektor industri), tertier (sektor perdagangan).  Produk pangan berupa produk segar yang langsung dikonsumsi, bahan pangan mentah yang belum diolah, produk olahan sampai makanan bentuk  hidangan di atas meja yang siap disantap. 

Cara produksi meliputi usaha budidaya, usaha eksploitasi sumber daya alam (penangkapan ikan dan pengambilan hasil hutan), usaha produksi pengolahan primer, produksi pengolahan sekunder. Skala usaha baik usaha kecil/rumah tangga, usaha menengah maupun besar. Dari tingkat produksi meliputi pengawasan mutu bahan mentah, mutu proses selama pengolahan, dan mutu profuk akhir olahan. 

Baca Juga : 

Pengertian mutu pangan 

Sumber bacaan : 

Dasar-dasar pengawasan dan standarisasi mutu pangan oleh Soewarno T. Soekarto. Jurusan teknologi pangan dan gizi ITB, 1990.

Komentar

Postingan Populer