Makanan Yang Cocok Untuk Sahur Supaya Kuat
Sahur termasuk aktivitas muslim persiapan untuk puasa besoknya. Supaya badan terasa segar dan kuat sepanjang hari maka perlu memperhatikan jenis makanan yang dikonsumsi. Beberapa makanan yang direkomendasikan oleh ahli adalah makanan yang mengandung banyak protein, vitamin dan serat.
Beberapa makanan yang dimaksud adalah kacang, buncis, telur, sayuran, alpukat, zaitun, rumput laut. Tetapi beberapa makanan tersebut harus diperhatikan dosisnya. Makanan yang tercantum di atas adalah makanan yang mengandung banyak protein dan serat.
Jangan terlalu banyak mengkonsumsi kacang bisa meningkatkan kadar kolestrol jahat. Makan saja secukupnya untuk memenuhi kebutuhan tubuh. Pastikan pengolahannya tidak dengan cara digoreng. Karena menggoreng biasanya menambahkan garam, bumbu penyedap rasa atau yang lainnya sehingga rasanya dan kandungan bisa berubah contohnya kacang tanah goreng. Karena pengolahan dengan cara tersebut bisa meningkatkan kadar lemaknya. Usahakan saat pengolahan dengan merebusnya seperti bubur kacang hijau, kacang rebus dan lainnya.
Terutama sayur-sayuran bagus kalau dimakan segar supaya kandungan seratnya tidak terbuang. Kacang buncis mengandung kadar kolestrol baik. Tetapi jangan juga berlebih karena bisa juga meransang asam urat dan rematik. Ini saya tahu dari testimoni keluarga di kampung setelah mengkonsumsi buncis tubuh persendian terasa sakit dan tidak bisa tidur. Mengkonsumsi buncis juga memperbaiki kesehatan jantung, mencegah penyakit gula, dan beberapa kangker tertentu.
Serat biasanya lama bertahan dalam usus/lambung sehingga rasa kenyang bertahan lama. Hal ini disebabkan karena serat lama dicernah oleh usus dan lambung. Disamping itu hormon leptin bekerja dengan baik saat mengkonsumsi sayuran yang mengandung serat. Hormon leptin adalah hormon yang memberi siknal kenyang tubuh.
Baca juga :
Pastel termasuk menu buka puasa yang digemari
Komentar
Posting Komentar